Ship Anchor Seaman Indonesian: Jalan - Jalan ke Museum Bung Karno di Blitar, 2013

Friday, September 11, 2015

Jalan - Jalan ke Museum Bung Karno di Blitar, 2013

Pada saat pulang kampung di tahun 2013, aku dan juga istriku (waktu itu masih calon.. hehehe), menyempatkan untuk berwisata sejarah di museum Bung Karno yg berada di Jl. Ir. Soekarno
Blitar yg bersebelahan dengan makam Bung Karno.

Patung Bung Karno sedang membaca..

kami berdua berangkat dari rumah kakek sekitar pukul 11:30 wib, dengan mengendarai motor milik sepupu, museum Bung Karno dari rumah kakek hanya berjarak +/- 34 km atau dengan waktu tempuh 1jam kami berdua sudah sampai di museum Bung Karno yg terkenal itu. setelah mencari tempat parkir, kami jalan jalan sebentar di area PPIP Bung Karno untuk mencari Es Pleret yang hanya bisa ditemui di Blitar, udah pada tau belum es pleret itu apa?? Fyi, Es Pleret ini mirip dengan es dawet kebanyakan, bisa diklasifikasikan kalau es ini adalah bagian dari family es dawet, Yang membuat Es Pleret ini unik adalah salah satu bahan yang ada didalamnya, yaitu berupa bola – bola kecil yang mirip bakso, dan  kemudian ditemani oleh pelengkap lain berupa cendol (dawet), dan kadang juga ditemani potongan serabi.
Es Pleret khas Blitar

Setelah puas minum es pleret, kami pun melanjutkan untuk memasuki area museum Bung Karno di dalam museum kami melihat - lihat benda peninggalan Bung Karno dan tak lupa juga kami berfoto dengan background lukisan / foto Bung Karno.

 Calon istriku narsis di depan patung burung garuda.. ckckckck

 Kembali narsis di depan lukisan Bung Karno....weeee

 lukisan Bung Karno menjenguk Bung Hatta yg sedang sakit..

 Foto Bung Karno sedang "sungkem" pada ibunya...

Kumpulan foto - foto Bung Karno

 Makam Bung Karno

Perpustakaan Bung Karno

Dan tak lupa akupun ikutan narsis di depan diorama pulau - pulau Indonesia

Setelah puas berkeliling di museum Bung Karno, istriku mengajak untuk mencari souvenir khas Blitar yg dijual di toko - toko area PPIP Bung Karno.

Penjual kaos bergambar Bung Karno

 Deretan toko / kios yang menjual souvenir khas blitar

 Istriku membeli sebuah tas yg terbuat dari batok kelapa,, cukup unik bukan??

Istriku juga membelikan selembar kaos bergambarkan Bung Karno, bukti kecintaanku pada Sang Proklamator.. wkwkwkwk

Berhubung hari sudah sore, jam tanganku menunjukan pukul 16:00 wib, aku dan istriku memutuskun untuk pulang ke selorejo (rumah kakek), cukup melelahkan jalan - jalan hari itu, dan akupun cukup puas karena mengetahui sejarah bangsa ini... bye... :)

No comments:

Post a Comment